Kamis, 12 April 2012

Resep Bakwan jagung



Siapa yang nggak suka gorengan?? ayo ngacuuungg...kayaknya jarang ya yg gak suka ... he he kecuali yang gak suka makan makanan yang berminyak aja...
Nah yang mau nyoba bakwan jagung ala umminya Salsabila n Nazhifa,boleh lho resepnya dicoba..

Bahan:
-Jagung manis kaleng/segar
-Udang/ebi
-Tepung terigu
-Daun bawang,iris halus
-Selderi,iris halus
-Garam,gula dan penyedap.
-Merica bubuk
-Air secukupnya
-Minyak goreng/zonnebloem olie
-Bawang putih,haluskan dg ebi

Pelengkap:Cabe rawit atau saus ABC pedas/sesuai selera.

Cara membuat:
-Campurkan tepung,jagung,daun bawang , selderi ,garam,gula,penyedap dan merica.
-Tambahkan air sampai adonan kental.
-Panaskan minyak goreng.
-Goreng satu persatu adonan sampai habis,tiriskan.
-Hidangkan dengan cabe rawit atau saus ABC pedas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar